TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 6:26-28

Konteks
6:26 Suatu kali ketika raja Israel berjalan di atas tembok, datanglah seorang perempuan mengadukan halnya kepada raja, sambil berseru: "Tolonglah, ya tuanku raja!" 6:27 Jawabnya: "Jika TUHAN tidak menolong engkau, dengan apakah aku dapat menolong engkau? Dengan hasil pengirikankah atau hasil pemerasan anggur?" 6:28 Kemudian bertanyalah raja kepadanya: "Ada apa?" Jawab perempuan itu: "Perempuan ini berkata kepadaku: Berilah anakmu laki-laki, supaya kita makan dia 1  pada hari ini, dan besok akan kita makan anakku laki-laki.

Ayub 29:12-14

Konteks
29:12 Karena aku menyelamatkan orang sengsara z  yang berteriak minta tolong, juga anak piatu a  yang tidak ada penolongnya; b  29:13 aku mendapat ucapan berkat c  dari orang yang nyaris binasa, dan hati seorang janda d  kubuat bersukaria; 29:14 aku berpakaian kebenaran e  dan keadilan menutupi aku seperti jubah dan serban; f 

Lukas 18:3-5

Konteks
18:3 Dan di kota itu ada seorang janda yang selalu datang kepada hakim itu dan berkata: Belalah hakku g  terhadap lawanku. 18:4 Beberapa waktu lamanya hakim itu menolak. Tetapi kemudian ia berkata dalam hatinya: Walaupun aku tidak takut akan Allah dan tidak menghormati seorangpun, 18:5 namun karena janda ini menyusahkan aku, baiklah aku membenarkan dia, supaya jangan terus saja ia datang h  dan akhirnya menyerang aku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:28]  1 Full Life : SUPAYA KITA MAKAN DIA.

Nas : 2Raj 6:28

Karena Israel telah meninggalkan ikatan perjanjian dengan Allah, maka ketika terjadi bencana kelaparan mereka melakukan hal-hal yang sangat mengerikan terhadap anak-anak mereka sendiri. Hasil utama dari mengabaikan Allah dan firman-Nya ialah kehilangan kasih sayang keluarga (bd. Ul 28:15,53-57).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA